Essen Ikan Nila, Media Umpan Lumut dan Pelet (Gacor)
Pengen buat umpan ikan nila pakai Essen harus bisa memilih yang tepat, karena kalau belum ada rekomendasi dari yang sudah mengunakan pastinya kualitas tetap masih jadi pertanyaan, kalau pas benar ya memang hoki tapi sebaliknya bila pas kurang cocok ya zonk.
Tapi ya tidak begitu juga kan, namanya pemancing harus berani menguji cobakan terhadap umpan yang akan dipakai, termasuk mengunakan Essen untuk Umpan Lumut.
Pembuatannya juga simpel, cukup siapkan wadah dan lumutnya lalu kasih tetesan Essen yang sedang digunakan, setelah itu tinggal sesuaikan dengan Mata Kail yang digunakan dan siap uncal!
Untuk rekomendasi Essen untuk umpan ikan nila yang dicampurkan ke lumut, silahkan dipilih:
- Essen Semar Ikan Nila.
- Essen Oplosan.
- Essen Black Marlyn.
- Essen Trisula Maut Ikan Nila.
- Dan Essen Gacor.
Untuk mendapatkan pembelian Essen bisa langsung order via Online Shope, tapi harus tau cara memilih penjualnya.
Termasuk membeli via FB, harus benar paham dengan yang jualnya, karena sifatnya tidak tampak jadi tetap berfikiran positif dulu sambil berfikir untuk order Essen ikan nilanya.
Kuncinya jangan terpancing dengan gambar-gambar ada banyak ikan nila yang pajangkan dengan Essen, karena belum bisa dipastikan bahwa ikan tersebut hasil pancingan yang mengunakan Essen tersebut.
Bila bertanya melalui Chat, pastikan tulisa balasan apa adanya, jangan terpancing dengan bujukan dan iming-iming.
Untuk lebih baiknya mintalah rekomendasi dari sesama teman yang pernah order, dan ringkasnya langsung ke toko penjual Essennya di daerah domisili kita supaya lebih bisa diakuratkan tentang Essen yang dibeli.
Sedangkan untuk mengunakannya nanti, harap sesuaikan dengan takaran memberikan beberapa tetes Essen yang diperlukan.
Tidak perlu banyak yang penting aromanya kuat, bila kebanyakan Essen yang dicampur bisa membuat ikan nila mabuk dan enggan untuk memakan umpan apapun termasuk pakan alami yang sering dimakan.
Jadi harap benar-benar disesuaikan dalam memberikan campurannya, karena biasanya saat kita menyediakan lumut tidak dengan takaran memasukannya ke wadah, jadi cukup dengan perkiraan saja dengan begitu memberikan Essennya juga harus tepat dan pas supaya tidak kebanyakan.