Umpan Ikan Mas Gacor, Kroto Ikan Gold Label
Membuat umpan ikan mas gacor anti zonk dengan racikan putih telur ayam mentah, sesekali memang ada yang selalu strike tanpa henti saat memancing dikolam.
Tapi banyak juga yang mengalami racikan umpan yang digunakan sama sekali tidak berfungsi, jadinya sudah lama menunggu disenggol ikan mas kolam pun tidak.
Rasanya lebih penasaran lagi dari pada mocel kan, karena itu sebuah Blog akan menyediakan berbagai racikan umpan ikan mas gacor yang boleh dicoba, mana tau cocok saat dibuat.
Kuncinya hanya ada pada takaran saat akan membuatnya, bila sudah serasi tinggal dicobakan saja dulu untuk melihat cocok atau tidaknya.
Dan kebetulan racikan yang akan dibagikan ini mengunakan bahan dasar kroto ikan gold label All variant yang cocok untuk umpan ikan mas kolam, untuk beberapa bahan yang dibutuhkan sebagai berikut:
- 1 Bungkus Gold Label All Variant
- 3 Jari Ikan Cue
- 2 Sendok Makan Santan Kara
- 1 Potong Jagung Manis
- Dan 1 Butir Putih Telur Ayam Metah.
Untuk cara meraciknya pertama parut dulu jagung manis yang akan digunakan, kemudian campurkan dengan semua bahan kecuali Gold Label karena menambahkanya cukup nanti saja pas sudah berada dilokasi pemancingan.
Setelah tercampur bahan lainnya dengan jagung yang sudah halus, masukan ke plastik dan kukus dengan api kecil sekitar 30 menitan dan umpan bisa dibawa ketempat mancing, pastinya setelah dingin ya!
Ketika sudah sampai dilokasi, gunakan wadah dan centong untuk menambahkan Gold Label All Variant yang 1 bungkus dan aduk sampai merata, cobakan untuk pemasangan umpanya ke mata kail.
Untuk memaksimalkan umpan yang digunakan, pakai Boom Hipro 5 untuk bandulan dan pastinya akan membuat ikan mas kolam berkumpul.
Tapi jangan lupa untuk disesuaikan dengan waktu memakanya ikan mas kolam, dimana biasanya terbagi 3 waktu saja diantaranya Pagi jam 9 - 11 dan siang tepat jam 2 - 3 dan sore hari bebas sampai menjelang magrib.
Dilain waktu yang disebutkan tadi kalian bisa nyantai dulu sejenak, lalu mendekati jam makan ikan mas kolam barulah mulao aktif menjaga joran pancing sekalian memperhatikan pelampung bila digunakan.
Untuk waktu yang sangat cocok hanya dipagi hari dan sore menjelang magrib saja, sedangkan bila kalian akan memancingnya dimalam hari sepertinya harus mengunakan racikan umpan yang lainnya lagi. Sampai disini salam Gentak!