Peralatan Pancing Sungai, Lengkap Dengan Cara Pemasangan
Jadi pemancing ikan di sungai tanpa mengetahui alat yang akan digunakan, sepertinya kurang masuk akal lah ya. Secara orang yang hobi memancing ikan sudah pasti memahami apa saja yang ia butuhkan.
Walau begitu, untuk keseluruhan alat pancing yang biasanya dipakai untuk mancing sungai, memang ada beberapa orang yang memang belum mengetahui atau hanya tidak tau namanya saja.
Untuk kalian yang hobi mancing, tapi belum mengetahui dengan jelas peralatan yang dibutuhkan.
Berikut akan dijelaskan satu persatu, mudah-mudahan paham, beberapa peralatan pancing sungai yang paling sering di pakai sebagai berikut:
- Joran pancing
- Reel pancing
- Senar pancing
- Kail pancing
- Timah pemberat
- Pelampung (kadang)
- Grip
- Tang
- Minnow / Soft Frog
- Tas pancing
- Dan Umpan.
Diatas adalah peralatan pancing yang paling sering digunakan untuk memancing ikan di sungai, masih belum paham juga? Berikut kami jelaskan.
Joran Pancing
Nggak tau ini kebangetan, karena joran merupakan alat utama pancing yang digunakan untuk memancing, tidak perlu beli karena bisa langsung dibuat sendiri juga boleh yang penting nyaman dipakai.
Namun untuk para pemancing yang banyak teman dan sambil pergi bebarengan, biasanya ya kurang tepatlah pakai joran pancing yang buat sendiri.
Setidaknya beli lah 1 saja untuk mengimbangi teman, akan tetap jika memancingnya sendirian ya tetap bebas. Apa hanya cuma bawa joran saja? Tentu tidak donk masih ada lagi pelengkapnya.
Reel Pancing
Gulungan joran pancing ini perlengkapan kedua, biasanya terpasang pada gagangnya yang menghubungkan senar pancing.
Dengan adanya Reel, akan mempermudah untuk meletakan umpan juga seberapa jauh akan di masukan ke air.
Contohnya seperti ini, jika ingin melemparkan umpan ke bagian tengah sungai pasti membutuhkan uluran senar yang panjang, nah dengan reel bisa di sesuaikan panjang tersebut, juga saat dapat ikan tinggal di gulung saja.
Senar Pancing
Ini adalah pelengkap berikutnya yang akan dipasangkan ke joran pancing, agar bisa dipergunaan untuk menangkap ikan dengan mudah mengunakan umpannya.
Senar pancing ini bisa dibeli secara yang berkualitas mahal atau sewajarnya saja, tinggal mengikuti keinginan dan sesuaikan kemampuan.
Jika sudah ada tinggal pasangkan saja ke joran pancingnya, kalau untuk alat yang buat sendiri, cukup tinggal ikat ke ujung joran dan ditambah perlengkapannya siap untuk digunakan memancing.
Kail Pancing
Inilah penghubung antara joran yang terpasang reel ada senar pancingnya, lalu ke kail siap untuk dipasangkan umpan dan mendapatkan ikan.
Dengan beberapa peralatan mancing ikan lengkap sedari atas tadi, sudah cukup untuk kalian pakai.
Hanya saja tinggal sesuaikan dengan kebutuhan tambahan lainnya lagi, terutama mancing di sungai, air kan mengalir nah tanpa pemberat nantinya umpan akan terus dipermukaan air jadinya tidak akan dimakan ikan.
Timah Pemberat Pancing
Timah inilah yang digunakan untuk pemberat, fungsinya agar umpan tidak selalu berada di permukaan air tapi bisa tenggelam dan tidak jauh hanyutnya.
Pengunaannya pun tetap tinggal disesuaikan pada arus sungai, kalau deras ya pakai yang berat, kalau sedang cukup kecil saja.
Pemasangannya juga tidak bisa langsung digunakan saja, tapi membutuhkan Karet pengikat agar timah tidak bergeser, nama alat ini adalah Stopper namun kalian bisa saja langsung pakai karet gelang yang penting mantap posisi timahnya.
Pelampung Pancing
Fungsi ini agar umpan yang dipakai tidak berada di dasar air, jadi disesuaikan untuk kedalaman umpan, bisa setengah air saja atau diperkirakan.
Namun jika untuk mancing di sungai, ada yang tidak membutuhkan ini untuk dipakai.
Karena tidak begitu penting kecuali jika posisinya memang agak tenang dan dibutuhkan.
Walaupun begitu tetap harus di imbangi dengan kebutuhan alat pancing kita di sungai.
Grip Pancing
Grip ini adalah alat bantu jika mendapatkan ikan yang besar, bila langsung di angkat ke permukaan dari air mengandalkan senar pancing ditakutkan putus karena bobot tidak memadai.
Karena itulah dibutuhkannya Grip, agar bisa menaikan ikan dengan mudah. Cukup cepit dimulut ikan lalu angkat ke permukaan.
Selain dari itu, tidak ada lagi kebutuhan yang mengharuskan pakai Grip, jadi bisa tidak dipakai atau miliki saat memancing ikan di sungai.
Tang Pancing
Antara penting dan tidak, karena biasanya digunakan untuk menata kail pancing atau bagian Ring joran yang bermasalah.
Contohnya begini, bila kail pancing tersangkut dan ditarik lepas, biasanya kan bengkok atau lurus tu kail. Nah pakai tang untuk mengembalikan kebentuk semula.
Bisa dibutuhkan juga tidak, tapi sebaiknya tetap ada untuk melengkapi peralatan pancing.
Umpan Minnow / Soft Frog
Ini adalah umpan buatan yang mirip dengan anak ikan, lebih keren bahasanya adalah Casting Tujuannya untuk memancing ikan jenis predator di sungai seperti Sengarat, Toman, Gabus dan lainnya.
Fungsinya juga antara butuh dan tidak, tinggal sesuaikan dengan keperluan untuk memancingnya.
Jika disungai targetnya ikan predator, ya dibutuhkan sedangkan jika hanya sekedarnya saja ya gunakan apa adanya saja.
Untuk perlengkapan mancing sungai yang lainnya adalah Tas, pastinya tau kan bahwa ini untuk wadah membawa peralatannya.
Jadi apa saja yang dibutuhkan untuk mancing ikan di sungai hanya sebatas itu saja jika disebut peralatan, namun intinya hanya Joran, Reel, Senar, Kail, Timah dan umpan. Jika sudah siap itu, tinggal berangkat mancing, sedangkan yang lainnya diatas tadi hanya sebagai tambahan bila memang di butuhkan.
Sampai disini semogga bermanfaat untuk yang belum memahami nama peralatan pancing sungai, salam Gentak.